Hubungan Antara Pengetahuan, Pendapatan Ekonomi Dan Budaya Dengan Pernikahan Dini Pada Remaja Di Desa Sukaraja Kabupaten Bogor Tahun 2023

Penulis

  • Desi Arinia Rukiyah Politeknik Karya Husada
  • Fitrya Ayu Anggraini Politeknik Karya Husada
  • Indah Sri Wahyuni Politeknik Karya Husada

Kata Kunci:

pernikahan dini, pengetahuan, pendapatan ekonomi, budaya

Abstrak

Hubungan Antara Pengetahuan, Pendapatan ekonomi Dan Budaya Dengan Pernikahan Dini Pada Remaja Di Desa Sukaraja Kabupaten Bogor Tahun 2023. Pernikahan usia dini adalah pernikahan yang dilakukan oleh seorang laki-laki dan seorang wanita, yang umur keduanya masih di bawah umur minimum yang diatur oleh undang-undang. Menurut Undang-Undang Perlindungan Anak bab 1 pasal 1 ayat (1) bahwa yang dimaksud dengan usia dini adalah seseorang yang belum berusia 18 (delapan belas) tahun, batasan tersebut di atas menegaskan bahwa anak di usia dini adalah bagian dari usia remaja. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian pernikahan dini pada remaja di Desa Sukaraja Kabupaten bogor tahun 2023. Jenis penelitian ini adalah deskriptif analitik dengan data primer. Desain penelitian ini menggunakan “Cross Sectional”. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling. Berdasarkan hasil analisis bivariat dapat dilihat bahwa ada pengaruh yang signifikan antara pengetahuan, pendapatan ekonomi dan budaya dengan pernikahan dini pada remaja di Desa Sukaraja Kabupaten Bogor Tahun 2023. Terdapat hubungan antara pengetahuan, pendapatan ekonomi dan budaya dengan pernikahan dini pada remaja di Desa Sukaraja Kabupaten Bogor Tahun 2023. Bagi masyarakat khususnya para remaja diharapkan untuk terus menambah pengetahuan mengenai dampak pernikahan dini untuk mengurangi dan mencegah dampak yang ditimbulkan akibat terjadinya pernikahan dini.

Biografi Penulis

Indah Sri Wahyuni, Politeknik Karya Husada

The relationship between knowledge, economic income and culture and early marriage among teenagers in Sukaraja Village, Bogor Regency in 2023. Early marriage is a marriage between a man and a woman, both of whom are under the minimum age regulated by law. invite. According to the Child Protection Law, chapter 1, article 1 paragraph (1), what is meant by early age is someone who is not yet 18 (eighteen) years old. The above limitation confirms that children at an early age are part of adolescence. The aim of this research is to determine the factors related to the incidence of early marriage among teenagers in Sukaraja Village, Bogor Regency in 2023. This type of research is analytical descriptive with primary data. This research design uses "Cross Sectional". The sampling technique used in this research used a purposive sampling technique. Based on the results of the bivariate analysis, it can be seen that there is a significant influence between knowledge, economic income and culture and early marriage among teenagers in Sukaraja Village, Bogor Regency in 2023. There is a relationship between knowledge, economic income and culture and early marriage among teenagers in Sukaraja Village, Bogor Regency. In 2023. The community, especially teenagers, is expected to continue to increase knowledge about the impacts of early marriage to reduce and prevent the impacts caused by early marriage.

Unduhan

Diterbitkan

2024-07-30