Studi Kasus: Optimalisasi Implementasi Pencegahan Risiko Jatuh Pada Pasien Di RS Wilayah Kota Depok Dengan Menggunakan Tiga Tahapan Perubahan Lewins

Penulis

  • Pinandhika Jayawisastra Program Magister Keperawatan Universitas Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.58467/ijons.v3i2.111

Abstrak

Pendahuluan: Pencegahan risiko jatuh merupakan hal penting dalam proses penerapan keselamatan pasien di rumah sakit. Akibat jika terjadi cidera dari kejadian jatuh akan menambah angka kesakitan pasien, memperpanjang lama rawat serta akan merugikan pasien dan RS. Meskipun pravalensi cidera akibat jatuh tinggi, kejadian ini sangat bisa dicegah dengan menggunakan asesmen awal risiko jatuh pada pasien. Dimana penelitian menunjukkan bahwa hampir 33% pasien jatuh pada saat rawat inap dapat divegah dengan pengelolaan faktor ancaman jatuh dari pasaien serta mengelola longkungan dan proses perawatan. Tujuan: Laporan kasus ini berujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan perubahan terencana dalam optimalisasi implementasi pencegahan risiko jatuh. Metode: Metode yang digunakan adalah laporan kasus. Pengumpulan data menggunakan wawancara, kuesioner dan observasi lapangan. Hasil eksplorasi data kemudian dianalisis dengan menggunakan SWOT (strength, weakness, opportunity, threats) dan diagram fishbone, kemudian merumuskan plan of action (PoA), dilanjutkan dengan implementasi dan evaluasi. Hasil: Hasil implementasi belum optimal dilakukan karena perlu dilakukan evaluasi panduan risiko jatuh, program supervisi secara rutin serta dilakukan audit klinis atau diskusi refleksi kasus terkait dengan pencegahan risiko jatuh. Rekomendasi: Pendekatan teori perubahan Lewin dapat dilanjutkan oleh pihak manajemen RS sebagai bentuk pengembangan pelayanan yang berkualitas.

Referensi

Centers for Disease Control and Prevention. Cost of older adults falls; 2020, July 2. Accessed June 10, 2022. https://www.cdc.gov/falls/data/fall-cost.html

Centers for Disease Control and Prevention. Facts about falls; August 6. 2021. Accessed June 10, 2022. https://www.cdc.gov/falls/facts.html

Centers for Disease Control and Prevention. Keep on your feet-preventing older adult falls; September 29. 2020. Accessed June 10, 2022. https:// www.cdc.gov/injury/features/older-adult-falls/index.html

Damanik, Diki A, et al. 2023. Resosialisasi Panduan Pelayanan Unit Paliatif Kardiovaskuler. Journal of Telenursing (JOTING) Volume 5, Nomor 1, Januari-Juni 2023.

Emerson, Pittawat. Fall-risk assessment and intervention to reduce fall-related injuries and hospitalization among older adults. (2023). The Journal for Nurse Practitioners, 19(1) doi: https://doi.org/10.1016/j.nurpra.2022.07.005

Heidenreich, P. A., Bozkurt, B., Aguilar, D., Allen, L. A., Byun, J. J., Colvin, M.M., & Evers, L. R. (2022). 2022 AHA/ACC/HFSA Guideline for the Management of Heart Failure: Executive Summary: A Report of the American College of Cardiology/American HeartAssociation Joint Committee on Clinical Practice Guidelines. Circulation, 79(17), 1757-1780.https://doi.org/10.1161/CIR.000000000000106

Jewell, V. D., Capistran, K., Flecky, K., Qi, Y., & Fellman, S. (2020). Prediction of falls in acute care using the Morse fall risk scale. Occupational Therapy in Health Care, 34(4), 307– 319. https://doi.org/10.1080/07380577.2020.1815928Putriyanti, C.C & Fensi, F . 2017. Penerapan Model Diskusi Kelompok untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS di Kelas IX SMP santa Maria Monica, Bekasi Timur, Jurnal Psibernetika, 10 (2)

Keputusan Menteri Kesehatan nomor HK.01.07/MENKES/1128/2022 tentang Standar Akreditasi Rumah Sakit

Marquis, B., & Huston, C. (2017). Leadership Roles and Management Functions in Nursing Theory and Application (9th ed.). Wolters Kluwer

Morse Fall Scale. (2018). Morse fall scale-network of care. https://networkofcare.org/library/Morse%20Fall%20Scale.pdfRass, L., Treur, J., Kucharska, W., & Wiewiora, A. (2023). Adaptive dynamical systems modelling of transformational organizational change with focus on organizational culture and organizational learning. Cognitive Systems Research, 79, 85–108. https://doi.org/10.1016/j.cogsys.2023.01.004

Nilsen, P., Seing, I., Ericsson, C., Birken, S. A., & Schildmeijer, K. (2020). Characteristics of successful changes in health care organizations: An interview study with physicians, registered nurses and assistant nurses. BMC Health Services Research, 20(1). https://doi.org/10.1186/s12913-020-4999-8

Robbins, S. P., & Judge, T. A. (2019). Organizational Behavior 18th Edition Global Edition.

Toor, J., Du, J. T., Koyle, M., Abbas, A., Shah, A., Bassi, G., Morra, D., & Wolfstadt, J. (2022). Inventory Optimization in the Perioperative Care Department Using Kotter’s Change Model. Joint Commission Journal on Quality and Patient Safety, 48(1), 5–11. https://doi.org/10.1016/j.jcjq.2021.09.011

Wojciechowski, E., Pearsall, T., Murphy, P., & French, E. (2016). A case review: Integrating Lewin’s theory with Lean’s system approach for change. OJIN: The Online Journal of Issues in Nursing, 21(2). https://doi.org/10.3912/ojin.vol21no02man0

World Health Organization. (WHO). (2021, April 26). Falls. World Health Organization. https://www.who.int/news-room/fact-sheets/detail/falls

Unduhan

Diterbitkan

2023-12-31